Caroll Senduk Sebut Pemilihan NNS 2023 Wujud Sinergitas Pemprov Sulut dan Tomohon

NusantaraInfo.net|| Pemerintah dan masyarakat Kota Tomohon merasa bangga karena untuk pertama kalinya pemilihan Nyong dan Noni Sulut dilaksanakan di Kota Tomohon. Ini merupakan suatu wujud sinergitas antara pemerintah Provinsi Sulut dan pemerintah Kota Tomohon.

Hal ini dikatakan Wali Kota Tomohon Caroll Senduk, saat menghadiri malam Grand Final Pemilihan Nyong Noni Sulawesi Utara 2023, yang dilaksanakan di Auditorium Bukit Inspirasi Tomohon. Sabtu (16/09/2023)

“Selaku pemerintah kami berkomitmen mendukung setiap program pemerintah Provinsi Sulut, dan pelaksanaan pemilihan Nyong Noni Sulut di Kota Tomohon ini merupakan bentuk dukungan bagi Tomohon menuju kota pariwisata dunia,” ujar Caroll Senduk didampingi istri tercinta dr Jeand’arc Senduk Karundeng, Ketua TP-PKK Kota Tomohon.

Sementara itu, malam Grand Final pemilihan Nyong Noni Sulut tersebut dibuka secara resmi oleh Wakil Gubernur Sulut Drs Steven O E Kandouw.

Dalam sambutannya, Wagub mengatakan kiranya ajang pemilihan Nyong Noni Sulut ini menjadi wadah mencari, membentuk dan melahirkan generasi muda Sulawesi Utara yang berbobot dan berkualitas demi Sulut yang semakin hebat.

Untuk diketahui, Andika Khosuma Liando (25 tahun) berprofesi seorang dokter penyandang gelar Putra Tomohon 2023 dan Krisan Valerie Sangari (23 tahun) bergelar sarjana kehutanan Putri Tomohon 2019, terpilih diantara 21 finalis dari perwakilan 10 Kabupaten/Kota se-Sulut keduanya berhasil terpilih sebagai Nyong dan Noni Sulut tahun 2023.

Adi

Leave a Reply

Your email address will not be published.