NusantaraInfo.net|| Pemerintah Kota Tomohon terus mendorong dan meningkatkan kualitas kesehatan kepada masyarakat, salah satunya yakni dengan memberikan bantuan bagi penderita Tuberkolosis yang sesuai data masih kurang mampu.
Saat ini, penyerahan bantuan dilaksanakan di Wilayah Puskesmas Kakaskasen dan Tinoor, kemudian diserahkan langsung oleh Wali Kota Tomohon Caroll Senduk melalui Ketua TP-PKK drg Jeand’arc Senduk Karundeng.
Dia berharap, bantuan yang diberikan tersebut dapat membantu para penderita Tuberkolosis serta tetap berdoa kepada Tuhan atas kesembuhan.
“Kemudian, untuk para perawat yang ada di semua Puskesmas, saya berpesan supaya tetap semangat dalam tugas dan tanggung jawab melayani masyarakat, berikan yang terbaik,” ujarnya.
Dikesempatan tersebut, Ketua TP PKK Kota Tomohon didampingi Kepala Dinas Sosial melalui Kepala Bidang Perlindungan dan Jaminan Sosial Richdy Podung SSTP.
Dikatakan Richdy Podung, untuk teknis penyalurannya melalui petugas medis puskesmas yang nantinya mereka akan meneruskan bantuan ke para penderita tuberkolosis yang kurang mampu.
Untuk diketahui, penderita Tuberkolosis saat ini berjumlah 42, dan bantuan yang diserahkan berupa Natura Ikan Kaleng dan Susu Kaleng.