NusantaraInfo.net|| Peringatan HUT ke-79 RI tahun 2024 di Kota Tomohon berlangsung dengan baik dan lancar, bendera merah putih berhasil dikibarkan dengan gagah menandakan semangat perjuangan para pahlawan bangsa yang dengan cucuran keringat dan darah merebut kemerdekaan.
Semangat Itu pula yang menjadikan pemuda pemudi Kota Tomohon bersatu dalam barisan Pasukan Pengibar Bendera membawa sang merah putih berkibar megah di lapangan Babe Palar Kota Tomohon. Sabtu (17/08) siang.
Melalui Tema ‘Nusantara Baru, Indonesia Maju’, pelaksanaan upacara bendera berlangsung dengan meriah, ditambah kehadiran Wali Kota Tomohon Caroll J A Senduk SH didampingi Ketua TP-PKK drg Jeand’arc Senduk Karundeng memberi kesan yang dalam akan pentingnya sebuah perjuangan membangun daerah yang lebih baik dan kesejahteraan masyarakat.
Selain itu, peringatan HUT RI kali ini juga memperlihatkan persatuan dan kesatuan dalam bingkai NKRI tanpa membedakan ras, suku, agama, dan budaya senada dengan semboyan Bhinneka Tunggal Ika. Hal ini, terlihat dengan hadirnya busana Nusantara yang dipakai para pejabat Pemkot Tomohon, menekankan sebuah persatuan negara yang kokoh dan bersatu menjadikan Indonesia Maju.
Dalam rangkaian kemeriahan tersebut, dilaksanakan deville dengan diikuti para pelajar dari tingkat SD, SMP dan SMA serta perguruan tinggi yang ada di Kota Tomohon. Alunan melodi Marching Band, memberi kesan yang meriah, hiruk pikuk tepuk tangan dan rasa bangga dari warga kota tomohon disaat itu turut mewarnai kemendekaan RI.
Diakhir syukur kemerdekaan tersebut, dilaksanakan penurunan bendera merah putih dan toast kenegaraan dimana dalam kesempatan ini Wali Kota Tomohon Caroll Senduk dalam prakatanya mengajak jajaran dan masyarakat untuk meningkatkan semangat persatuan kesatuan dalam setiap langkah dan tindakan, gotong royong toleransi dan kerukunan harus terus dijaga dan diperkuat agar dapat menghadapi berbagai tantangan dengan penuh keyakinan dalam konteks pembangunan daerah dan negara.
“Marilah kita junjung tinggi nilai-nilai kemerdekaan dan keberagaman yang telah menyatukan kita. Semoga semangat memperingati hari ulang tahun ke-79 Republik Indonesia menjadi momentum untuk memperkuat komitmen kita dalam memajukan bangsa mewujudkan Nusantara Baru yang akan menghantarkan kita kepada Indonesia emas 2045,” imbuh Wali Kota Tomohon Caroll Senduk.