FPD Setda Kota Tomohon, Solang Sebut Forum Media Komunikasi Antar Perangkat Daerah

NusantaraInfo.net || Dalam Rangka Mewujudkan Pelaksanaan Visi dan Misi Serta Program Pemerintah Kota Tomohon, Sekretariat Daerah Kota Tomohon Menyusun Rancangan Renja SKPD Untuk Pelaksanaan Kinerja Tahun 2026 dengan Melaksanakan Kegiatan Forum Para Pemangku Kepentingan Pelayanan Perangkat Daerah.

Hal untuk mendapatkan masukan bagi penajaman dan penyempurnaan subtansi rancangan Renja Perangkat Daerah, Ujar Walikota Tomohon yang diwakili oleh Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekretaris Daerah Kota Tomohon Drs. Lily Solang, M.M. dalam kegiatan FPD Sekretariat Daerah, (17/02).

Forum ini menjadi semacam uji publik atas rancangan kebijakan pelayanan perangkat daerah dalam menangani dinamika kebutuhan dan aspirasi pelayanan para pemangku kepentingan perangkat daerah.

Dalam Forum ini juga menjadi media komunikasi antara perangkat daerah dengan pemangku kepentingannya untuk menyepakati apa yang dapat dilakukan dan apa yang belum dapat dilakukan perangkat daerah melalui rencana kerja perangkat daerah tahun rencana.

“ Para Kepala Bagian di Sekretariat Daerah Kota Tomohon memaparkan program dan kegiatan dan sub kegiatan dari masing-masing bagian dan dilanjutkan dengan para akademisi memberi masukan, saran serta usul dari program, kegiatan dan sub kegiatan dari pemaparan para kepala bagian,” pungkasnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *